Minggu, 22 Mei 2016

Indonesia Berpeluang Besar Kembali Turun Di AFF Futsal Championship


Meski sudah mengumumkan pembagian grup untuk AFF Futsal Championship 2016, rupanya federasi sepakboa Asia Tenggara tetap membuka jalan bagi Indonesia untuk berpartisipasi.
Syaratnya PSSI sebagai Induk futsal di Indonesia harus mengirimkan surat permohonan keikutsertaan di AFF Futsal Championship yang akan digelar di Bangkok, Thailand. Setelah itu masuk tidaknya Indonesia akan diputuskan dalam rapat AFF yang digelar pada 4 Juni mendatang di Phuket, Thailand.
Sekretaris Jendral Federasi Futsal Indonesia, Edhi Prasetyo, mengaku sudah berkomunikasi dengan PSSI tentang hal ini. "Sudah diurus dan surat sudah dikirim oleh PSSI ke AFF. Kemungkinan besar kita bisa ikut AFF Futsal Championship," katanya kepada Bolalob.
Untuk itu FFI akan segera membentuk timnas futsal senior secepatnya dimulai dari merekrut pelatih asing. Kemungkinan setelah lebaran timnas futsal sudah terbentuk.
AFF Futsal Championship sendiri akan digelar di Bangkok pada 31 Oktober hingga 6 November mendatang.
Pembagian grup AFF Futsal Championship 2016 (Sebelum indonesia resmi diikutsertakan)

Grup A
Thailand
Vietnam
Brunei Darussalam
Timor Leste

Grup B
Malaysia
Myanmar
Laos
Singapura

Tidak ada komentar:

Posting Komentar